Header Ads

Mengapa Ikan Koi Yang Baru Beli Mudah Mati?

Mengapa ikan koi kita yang baru beli mudah mati? Disini ada beberapa penyebab, mengapa ikan koi yang baru beli mudah mati.



Kolam ikan masih baru.
Kolam ikan yang masih baru, tidak cocok langsung dihuni ikan koi. Karena masih banyak racun di kolam itu. Seperti bau semen dan cat. Dan kualitas air yang masih baru. Air ledeng mengandung kaporit yang membuat racun bagi ikan koi. Sebaiknya gunakan kolam ikan setelah 1 - 2 minggu. Diamkan air ledeng di kolam beberapa hari dengan airasi yang sering, seperti penggunaan filter yang sudah bagus atau kesedian pompa udara untuk kolam.

Ikan yang kita beli tidak sehat
Pemilihan ikan dari beli ikan koi di pasar ikan haruslah memilih yang sehat. Dengan melihat fisik badan seperti kapal selam dan fisik tidak ada cacat. Warna cerah. Berenang sering bergerombol tidak menyendiri.

Kualitas oksigen kolam kurang
Kualitas oksigen kurang akan membuat ikan koi akan sering muncul di permukaan untuk mengambil oksigen. Kalau dibiarkan akan membuat koi mati lemas. Sediakan beberapa pompa udara dan perbaiki filter kolam ikan koi yang baik.

Ikan koi yang baru masuk kolam
Penambahan ikan koi yang baru akan mempengaruhi ikan koi penghuni lama. Keadaan ini bisa membuat stress ikan koi, sehingga sering terjadi melompat keluar kolam. Sebelum ditambahkan koleksi ikan koi baru ke dalam kolam. Ikan koi yang baru harus di karantina dahulu di kolam lain atau bak penampungan dengan airasi yang cukup, gunakan air kolam yang ada agar saat dimasukkan ke kolam baru tidak stress. Jangan lupa tambahkan garam ikan untuk menenangkan ikan supaya tidak stress.

8 comments:

  1. Kenapa memerihara ikan kok selalumati saya sudah beli 4 Kali

    ReplyDelete
  2. Kenapa memerihara ikan kok selalumati saya sudah beli 4 Kali

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yang penting adalah memelihara airnya pak, bukan ikannya. Kuncinya di filter kolam

      Delete
  3. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  4. Kenapa ikan saya mati ? Padahal sudah saya karantina,


    http://indonusatechnology.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk menkarantina ikan, gunakan air kolam, gunakan garam ikan untuk mengurangi stres ikan, perbanyak oksigen. Jika perlu berikan penghangat suhu air.

      Delete
  5. Knp ya ikan2 koi sy yg udah berumur 7-8 th mati karena sy beli ikan baru yg msh kecil2

    ReplyDelete
  6. Saya baru mau memulai memelihara ikan koi, kolam sudah saya siapkan sejak 2 bulanan isi air dan filter tanpa ikan. Sabtu kmrn saya beli ikan koi ukuran kecil untuk kolam berukuran 4000liter air... hari kedua satu persatu sisik ikan ada bercak2 putih dan akhirnya banyak yang mati, satu persatu mati nya... air kolamnya hrs dibersihkan lagi ya sebelum siap menampung ikan2 baru? Apa saja yg hrs disiapkan supaya ikan2 tdk mudah terserang penyakit bercak2 putih? Terima kasih.

    ReplyDelete